Wujud Nyata, Babinsa Bantu Warga Perbaiki Pagar Jalan yang Rusak
1 min readTOP-NEWS.id, BIAK – Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota Kopda Khoirul Mutakin bantu warga binaannya memperbaiki pagar jalan yang sudah rusak di Kampung Kampung Kajasbo, Distrik Biak Timur, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Rabu (3/2/2023).
“Saya bersama masyarakat bergotong-royong mengganti kayu pagar yang sudah rusak, hal ini dilakukan untuk meringankan beban warga,” kata Kopda Khoirul Mutakin.
Dikatakannya, dengan kegiatan gotong-royong bersama warga adalah sebagai bukti kecintaan kami untuk selalu berada di tengah-tengah masyarakat, karena TNI kuat selalu bersama rakyat.
Selain itu, Babinsa juga berharap dengan kegiatan gotong-royong bersama masyarakat ini diharapkan bisa menambah keakraban serta jalinan silaturrahmi antar TNI dan masyarakat.
Sementara itu, salah satu warga setempat, Silas Faidiban mengatakan sangat berterimakasih atas bantuan yang diberikan oleh bapak Babinsa.
“Kami sangat apresiasi atas kepedulian bapak Babinsa kepada warga binaannya, semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu melindungi dan diberikan kesehatan dalam setiap tugasnya,” ucap Silas Faidiban.
Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN