fbpx
Sabtu, 16 November 2024

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Tingkatkan Sinergitas, Babinsa Bantu Buatkan Rak Buku Inventaris Kantor Kampung Bindusi

2 min read

TOP-NEWS.id, BIAK TIMURBabinsa Posramil 1708-01/Biak Timur Serka Dodik Fitrianto dan Serka M. Yamin membantu warga membuat rak buku untuk inventaris Kantor Kampung Bindusi, Distrik Biak Timur, Kabupaten Biak Numfor, Provinsi Papua, Sabtu (21/10/2023).

Dalam kegiatan itu, tampak Babinsa membantu warga dan mahasiswa kuliah kerja nyatak (KKN) Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (IISIP) Yapis Biak membuat rak buku yang berguna untuk menambah inventaris di Kantor Kampung Bindusi serta menambah kerapian di kantor kampung tersebut.

Babinsa Serka Dodik Fitrianto dan Serka M. Yamin bantu warga dan mahasiswa KKN IISIP Yapis Biak pengecatan rak buku untuk dipergunakan Kantor Kampung Bindusi. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Pada kesempatan tersebut, Babinsa Serka Dodik Fitrianto mengatakan, sebelum dilakukan pembuatan rak buku ini, juga dilakukan pengukuran terkait ukuran rak buku yang akan dibuat serta perhitungan biaya yang akan dikeluarkan untuk membuat rak buku yang sederhana namun bermanfaat.

“Kegiatan ini selain untuk memperindah ruangan kantor juga untuk menanamkan rasa kekeluargaan bersama instansi pemerintah kampung serta meningkatkan nilai gotong-royong untuk saling bantu-membantu antara Babinsa dengan perangkat kampung,” tutur Serka Dodik Fitrianto.

Selain itu, kata Serka Dodik, kegiatan ini merupakan salah satu upaya Babinsa untuk mempererat sinergitas antara perangkat kampung dengan Babinsa.

“Meskipun hanya berupa bantuan tenaga, Babinsa berharap dengan adanya rak buku ini dapat membantu perangkat kampung untuk bekerja di kantornya,” tandas Serka Dodik Fitrianto.

Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN
Editor: Frifod

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.