fbpx
Selasa, 18 Maret 2025

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Simbol Pengabdian dan Kebersamaan, Satgas TMMD Ukir Logo Eka Paksi di Sarana Air Bersih

2 min read

TOP-NEWS.id, BIAK BARAT – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1708/BN terus menghadirkan manfaat nyata bagi masyarakat, terutama di Kampung Kbusdori, Distrik Biak Barat. Salah satu proyek unggulan dalam program ini, adalah pembangunan sarana air bersih yang telah lama dinantikan warga menjadi solusi bagi kebutuhan vital masyarakat setempat.

Tidak hanya membangun infrastruktur, Satgas TMMD turut memberikan sentuhan khas dengan mengukir logo Eka Paksi di bangunan tersebut. Logo yang melambangkan pengabdian dan persatuan antara TNI dan rakyat ini bukan sekadar ornamen, melainkan simbol kebersamaan yang harus dijaga.

Danki Satgas TMMD ke-123 Kodim 1708/BN Letda Inf Matius Laduk Salurapa cat logo Eka Paksi dibantu warga setempat. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Dansatgas TMMD ke-123 Kodim 1708/BN Letkol Inf Marsen Sinaga, S.Hub.Int., M.Han menegaskan bahwa ukiran ini memiliki makna mendalam bagi masyarakat Kampung Kbusdori.

“Kami ingin masyarakat merasa memiliki fasilitas ini, bukan hanya sebagai bangunan fisik, tetapi juga sebagai bagian dari sejarah kebersamaan antara TNI dan warga. Ukiran ini, adalah bentuk penghormatan kami kepada rakyat bahwa pembangunan ini hadir untuk mereka dan harus dijaga bersama,” ujar Letkol Inf Marsen Sinaga, Minggu (16/3/2025).

Keberadaan sarana air bersih ini menjadi solusi bagi warga yang selama ini harus menempuh jarak cukup jauh untuk mendapatkan air bersih. Kini masyarakat bisa lebih mudah mengakses air untuk berbagai keperluan sehari-hari, seperti memasak, mencuci hingga kebutuhan lainnya.

Danki Satgas TMMD ke-123 Kodim 1708/BN Letda Inf Matius Laduk Salurapa yang mengerjakan ukuran tersebut, mengungkapkan kebanggaannya dapat terlibat dalam pembangunan ini.

Baginya, bekerja dalam TMMD bukan sekadar menjalankan tugas, tetapi juga bentuk pengabdian tulus kepada masyarakat.

“Kami bekerja dengan ikhlas agar masyarakat bisa memanfaatkan fasilitas ini dengan baik. Kami ingin warga merasakan manfaat nyata dari program TMMD, bukan hanya hari ini, tetapi juga untuk generasi yang akan datang,” ungkapnya.

Program TMMD ke-123 di Kampung Kbusdori bukan hanya tentang pembangunan fisik, tetapi juga tentang menumbuhkan semangat kebersamaan dan gotong-royong.

Pembangunan sarana air bersih ini turut melibatkan partisipasi aktif masyarakat, yang bahu-membahu membantu Satgas dalam proses pengerjaan.

Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.