fbpx
Sabtu, 19 April 2025

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Sasaran Kegiatan Non Fisik, Satgas TMMD Kodim 1708/BN Gelar Bakti Sosial dan Pengobatan Gratis

2 min read

TOP-NEWS.id, BIAK – Satgas TMMD 117 Kodim 1708/BN melaksanakan kegiatan bakti sosial dan pengobatan gratis bersama Dinsa Kesehatan (Dinkes) Biak Numfor, dalam rangka kegiatan non fisik Satgas TMMD ke-117 di Kampung Mokmer, Distrik Biak Kota, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Sabtu (5/8/2023).

Dalam kegiatan bakti sosial dan pengobatan kali ini, disambut antusias masyarakat Kampung Mokmer, dengan berbondong- bondong untuk mengikuti acara bakti sosial dan pengobatan gratis.

Warga Kampung Mokmer antusias datangi tempat kegiatan pengobatan gratis Satgas TMMD Kodim 1708 bersama Dinkes Biak Numfor untuk memeriksakan kesehatan mereka. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Ibu Fince Kapitarauw, salah satu warga mengatakan, dengan adanya kegiatan bakti sosial ini, kami warga Mokmer sangat berterimakasih dan terbantukan mendapatkan pengobatan gratis.

“Dengan adanya kegiatan ini, kami sangat berterimakasih dan mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Satgas TMMD ini,” ujar Fince Kapitarauw, warga Kampung Mokmer.

Sementara itu, Pasi Teritorial Kodim 1708/BN Letda Inf Ridiyanto mengatakan, kegiatan bakti sosial dan pengobatan gratis ini memang sebelumnya sudah kita rencanakan dikegiatan non fisik TMMD 117 ini.

Anggota Satgas TMMD Kodim 1708/BN dan Dinkes Biak Numfor gelar bakti sosial dan pengobatan gratis kepada warga Kampung Mokmer. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

“Kegiatan bakti sosial dan pengobatan gratis ini memang merupakan program dari TMMD 117 Kodim 1708/BN. Semoga dengan penyuluhan ini memberikan manfaat bagi warga masyarakat, sehingga TNI semakin dekat serta dicintai rakyat,” ujar Letda Inf Ridiyanto.

Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN
Editor: Frifod

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.