Peduli Kemanusiaan, Dandim 1708/BN Ikut Donor Darah Peringati HUT Ke-61 Kodam XVII/Cenderawasih
2 min readTOP-NEWS.id, BIAK – Dandim 1708/BN Letkol Inf Marsen Sinaga, S.Hub.Int., M.Han didampingi Ketua Persit KCK Cab XXI Dim 1708/BN Ny. Marsen Sinaga bersama anggota Kodim 1708/BN dan anggota Persit KCK Cab XXI Dim 1708/BN mengikuti kegiatan donor darah yang diselenggarakan oleh Korem 173/PVB bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Biak Numfor. Kegiatan digelar di Aula Graha Makorem 173/PVB, Jalan Majapahit, Kelurahan Brambaken, Distrik Samofa, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Selasa (14/5/2024).
Kegiatan bakti sosial donor darah ini dalam rangka memperingati HUT Ke-61 Kodam XVII/Cenderawasih, yang tahun ini mengusung tema “Manunggal Mewujudkan Damai Di Papua“.
Dandim 1708/BN Letkol Inf Marsen Sinaga, S.Hub.Int., M.Han menyampaikan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI kepada masyarakat.
“Dan kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian acara peringatan HUT ke-61 Kodam XVII/Cenderawasih yang mengusung tema “Manunggal Mewujudkan Damai di Papua,“ kata Dandim.
Selain itu, kata Dandim, kegiatan ini juga sekaligus menegaskan komitmen TNI AD dalam mendukung program-program sosial yang membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Lebih lanjut, Dandim 1708/BN berharap kegiatan donor darah ini dapat membantu PMI dalam memenuhi kebutuhan darah di Kabupaten Biak Numfor.
“Dengan adanya kegiatan donor darah ini, diharapkan kebutuhan darah di Kabupaten Biak Numfor dapat terpenuhi, sehingga bisa membantu masyarakat yang membutuhkan darah dan sekaligus meningkatkan rasa kebersamaan serta kepedulian sosial,” pungkas Dandim 1708/BN.
Kegiatan donor darah tersebut tidak hanya diikuti oleh personel TNI AD saja, tetapi juga melibatkan personel TNI AL, TNI AU dan Persit.
Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN