fbpx
Sabtu, 16 November 2024

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Meriahkan HUT Ke-78 RI, Bersama Warga Babinsa Numfor Siapkan Lapangan Voli

2 min read

TOP-NEWS.id, NUMFOR – Salah satu wujud kepedulian di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1708-05/Numfor, Serda Jhon Franklin bersama warga bergotong-royong menyiapkan lapangan bola voli dalam rangka persiapan lomba menyongsong HUT ke-78 RI tahun 2023, bertempat di Kampung Dafi, Distrik Bruyadori, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Sabtu (12/8/2023).

Serda Jhon Franklin menyampaikan, gotong-royong penyiapkan lapangan bola voli ini dalam rangka menyambut HUT ke-78 RI, dimana lapangan bola voli ini nantinya akan digunakan untuk perlombaan bola voli antar kampung.

Dalam rangka HUT RI, Serda Jhon Franklin dan warga Kampung Dafi timbun lapangan voli yang belum merata untuk dipergunakan perlombaan 17 Agustusan nanti. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

“Selain untuk perlombaan dalam rangka memeriahkan HUT RI, nantinya lapangan ini juga dapat digunakan untuk sarana olahraga sehari-hari,” tambahnya.

Menurut Serda Jhon Franklin, olahraga merupakan salah satu metode dan alat kontrol masyarakat khususnya para pemuda agar mereka tidak terpengaruh hal-hal negatif dari miras (minuman keras) ataupun narkoba.

Serda Jhon Franklin menyebutkan, kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk dukungan dari aparat kewilayahan terhadap warga dalam menyongsong hari Kemerdekaan Republik Indonesia,” tegasnya.

Babinsa Numfor Serda Jhon Franklin dan warga Dafi timbun lapangan voli yang belum merata untuk persiapan lomba bola voli sambut HUT RI. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini sebagai pembinaan teritorial Babinsa di wilayah binaan. Kita juga berupaya membantu dan mengatasi kesulitan masyarakat dalam memberikan contoh ke masyarakat membudayakan hidup bergotong-royong,” pungkas Serda Jhon Franklin.

Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN
Editor: Frifod

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.