fbpx
Minggu, 5 Januari 2025

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Melalui Komsos, Babinsa Warsa Jalin Silaturahmi dengan Warga Mnurwar

2 min read

TOP-NEWS.id, ORIDEK – Upaya mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota, Posramil 01 Biak Timur, Serka Dodik Fitrianto melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga Kampung Mnurwar, Distrik Oridek, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Rabu, (1/1/2025).

Kegiatan komsos ini menjadi salah satu tugas rutin Babinsa sebagai sarana untuk lebih mengenal masyarakat binaan, sekaligus mendapatkan informasi terkait perkembangan wilayah.

Serka Dodik Fitrianto komunikasi dengan warga binaan untuk jaga saling silaturahmi. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Dalam pertemuan tersebut, Serka Dodik berbincang langsung dengan warga dan mendengarkan aspirasi serta memberikan solusi atas berbagai permasalahan yang dihadapi masyarakat.

“Kegiatan ini tidak hanya menjadi bentuk kewajiban, tetapi juga mencerminkan rasa kemanunggalan antara TNI dan masyarakat. Melalui komsos kita dapat mempererat hubungan kekeluargaan serta menciptakan suasana harmonis di wilayah binaan,” ujar Serka Dodik Fitrianto.

Selain itu, ia menjelaskan bahwa kedekatan antara Babinsa dan masyarakat sangat penting untuk menjaga stabilitas keamanan dan memonitor situasi di lingkungan setempat.

“Dengan seringnya kita berkomunikasi, masyarakat merasa lebih nyaman dan percaya, sehingga berbagai persoalan dapat diselesaikan dengan baik,” tambahnya.

Warga Kampung Mnurwar menyambut positif kegiatan ini. Mereka merasa senang dan bangga atas perhatian yang diberikan oleh Babinsa. Salah satu warga, Markus Waromi, menyampaikan bahwa komunikasi dengan Babinsa memberikan rasa aman dan kepercayaan dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

“Kami merasa dihargai dan didengar. Kehadiran Babinsa di kampung ini sangat membantu, terutama dalam menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan keamanan maupun pembangunan,” tutur Markus.

Melalui kegiatan komsos ini, Babinsa tidak hanya bertugas menjaga keamanan tetapi juga menjadi sahabat bagi masyarakat. Kehadiran TNI di tengah-tengah masyarakat diharapkan dapat terus memberikan dampak positif bagi kehidupan warga.

Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.