fbpx
Sabtu, 16 November 2024

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Jaga Budaya Kearifan Lokal, Babinsa Komsos Bersama Warga Penokok Sagu

2 min read

TOP-NEWS.id, WARSA – Meskipun masyarakat sangat dominan mengonsumsi beras sebagai kebutuhan makan sehari-hari, namun pengolahan sagu juga sebagai makanan kearifan lokal yang nantinya diolah menjadi papeda untuk dikonsumsi.

Seperti halnya Babinsa Posramil 1708-02/BU-Warsa, Serda Ikbal Hobrow saat melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dan sekalian membantu proses pengolahan sagu, di Kampung Imbari, Distrik Warsa, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Minggu (19/11/2023).

Serda Ikbal Hobrow komsos dan membantu proses pengolahan sagu di Kampung Imbari. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Saat dalam komsosnya, Babinsa menyampaikan agar dalam proses pengolahan sagu dengan mengunakan alat tradisional ini, warga harus dilakukan dengan teliti, sabar, dan juga berhati-hati dalam menjaga faktor keamanan serta menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Ternyata dalam pengolahannya, membutuhkan waktu yang panjang dengan melalui beberapa proses, yakni menebang pohon sagu membuka kulit luar dari pohon sagu dan dilanjutkan dengan menokok sagu menggunakan alat tradisional.

Setelah itu dilanjutkan dengan peramasan serbuk sagu yang sudah ditokok tadi, sehingga dari ramasan serbuk sagu tadi, akan menghasilkan air sagu yang nantinya didiamkan dalam wadah yang sudah disiapkan hingga tergenang dan menjadi sagu.

“Kami selaku Babinsa apa yang kami lakukan ini untuk beradaptasi dengan lingkungan dan sebagai Babinsa, saya sudah seharusnya bisa menyesuaikan diri dengan kegiatan masyarakat yang ada di wilayah binaan saya,” ucap Babinsa Serda Ikbal Hobrow.

Lanjutnya juga, kami selaku Babinsa sangat berharap hasil pengolahan sagu warga kali ini, kiranya dapat mendongkrak dan membantu dalam mengatasi kebutuhan ekonomi masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.

Mama Antomina Mamoribo selaku warga pengolah sagu mengucapkan banyak terima kasih atas kerja sama dari Babinsa selama ini.

“Semoga hal ini menjadi saluran berkat, sehingga dapat bermanfaat bagi keluarga kami secara pribadi, dan juga masyarakat lainnya”, tutur Mama Antomina Mamoribo.

Editor: Lia
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.