fbpx
Sabtu, 16 November 2024

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Eratkan Silaturahmi, Babinsa Koramil Biak Utara Anjangsana ke Rumah Tokoh Adat

1 min read

TOP-NEWS.id, BIAK UTARABabinsa Koramil 1708-02/Biak Utara Sertu A. Abrauw beranjangsana ke rumah tokoh adat wilayah binaan di Kampung Nermnu, Distrik Biak Utara, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Selasa (19/3/2024).

Komunikasi sosial dengan masyarakat dapat dilakukan dimana saja, baik silahturahmi di tempat umum dan di tempat-tempat formal.

Babinsa Sertu A. Abrauw bersama warga dan tokoh adat Kampung Nermnu berkomunikasi saat bersilaturahmi. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Seperti halnya yang dilakukan Babinsa Sertu A. Abrauw yang berkunjung ke rumah Bapak Aron selaku Mananwir Keret di Kampung Nermnu.

Sertu A. Abrauw mengatakan, anjangsana ke rumah tokoh masyarakat juga bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan menjaga hubungan baik yang selama ini sudah terjaga bersama komponen masyarakat yang ada di wilayah binaan.

”Sebagai Babinsa sudah seharusnya kami melaksanakan pembinaan teritorial (binter) di wilayah binaan dengan mendatangi dan berkomunikasi langsung dengan para tokoh masyarakat, agama, perempuan dan tokoh pemuda yang ada di kampung,” katanya.

Menurutnya, hal tersebut bertujuan untuk memudahkan dalam memperoleh informasi terkait deteksi dini dan cegah dini apabila ada perkembangan situasi wilayah.

Sementara itu, Aron selaku Mananwir Keret di Kampung Nermnu mengatakan, kehadiran Baninsa di tengah-tengah masyarakat sangat penting dalam rangka menciptakan ketenteraman serta memberikan solusi apabila terjadi hal-hal negatif di kampung.

Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.