Babinsa Supiori Selatan Ajak Pemuda Kampung Duber Jauhi Miras dan Narkoba
2 min read
TOP-NEWS.id, SUPIORI – Upaya membangun generasi muda yang sehat dan berdaya saing, Babinsa Koramil 1708-04/Supiori Selatan, Sertu Yunus Upa Rante melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan para pemuda di Kampung Duber, Distrik Supiori Timur, Kabupaten Supiori, Papua, Minggu (27/4/2025).
Kegiatan ini menjadi bagian dari langkah nyata Babinsa dalam membina wilayah teritorialnya agar tetap aman, tertib, dan bebas dari pengaruh negatif yang dapat merusak tatanan sosial masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Sertu Yunus secara langsung mengajak para pemuda untuk menjauhi minuman keras, narkoba, serta pergaulan bebas yang berpotensi merugikan diri sendiri dan masa depan mereka.
“Sebagai generasi penerus bangsa, adik-adik sekalian harus mengisi waktu luang dengan kegiatan yang positif, seperti olahraga, belajar, atau keterampilan lainnya. Jangan sampai terjebak dalam hal-hal yang bisa merusak masa depan kalian,” tegas Sertu Yunus di hadapan para pemuda.
Ia juga menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Menurutnya, pemuda adalah garda terdepan dalam menjaga keharmonisan di tengah masyarakat.
Oleh karena itu, ia mengingatkan kepada para pemuda agar tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memicu perkelahian atau tawuran.
“Jangan biarkan emosi sesaat mengalahkan akal sehat. Setiap pertikaian hanya akan menimbulkan kerugian, baik bagi diri sendiri maupun bagi masyarakat luas. Bijaklah dalam menyikapi setiap persoalan, dan utamakan penyelesaian secara damai,” ujar Babinsa.
Selain itu, Sertu Yunus mengingatkan bahwa penyalahgunaan narkoba tidak hanya menghancurkan masa depan pribadi, tetapi juga mengancam masa depan bangsa.
Ia mengajak para pemuda untuk menjadi contoh yang baik bagi lingkungan sekitar dengan menjauhi narkoba dan menjadi agen perubahan positif di masyarakat.
Di akhir pertemuan, Sertu Yunus kembali menegaskan komitmennya untuk terus mendampingi dan membina generasi muda di wilayah tugasnya.
Babinsa berharap, melalui pendekatan persuasif seperti ini, kesadaran kolektif untuk menjaga keamanan, ketertiban, dan kesehatan sosial di Kampung Duber dapat terus meningkat.
Kegiatan ini merupakan salah satu bukti nyata kehadiran TNI di tengah masyarakat, tidak hanya dalam bidang pertahanan, tetapi juga dalam membangun karakter generasi penerus bangsa.
Dengan sinergi yang kuat antara Babinsa dan masyarakat, diharapkan Kampung Duber menjadi contoh kampung yang aman, damai, dan bebas dari pengaruh negatif.
Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN