Babinsa Silaturahmi dan Komsos dengan Warga Binaan di Kampung Ampombukor
1 min readTOP-NEWS.id, AMPOMBUKOR – Babinsa Koramil 1708-03/Biak Barat Serda Suwardin menjalin silaturahmi dan komunikasi sosial (komsos) dengan masyarakat di wilayah binaan di Kampung Ampombukor, Distrik swandiwe, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Selasa (8/8/2023).
Serda Suwardin menjelaskan, kegiatan komsos dalam rangka meningkatkan keamanan dan silaturahmi dengan warga di wilayah binaan, sekaligus untuk mengetahui kondisi dan perkembangan di wilayah masyarakat.
“Dengan rutin melaksanakan komsos akan terjalin silaturahmi yang baik dengan warga binaan, sehingga memperlancar tugas keseharian Babinsa di wilayahnya,” ujar Sertu Suwardin.
Diakuinya, dengan komsos pihaknya juga dapat mengetahui perkembangan situasi di wilayah kampung binaan dan dapat melakukan upaya deteksi dan mencegah dini, sehingga apabila ada hal-hal yang berkembang dapat diselesaikan dengan baik.
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN
Editor: Frifod