fbpx
Minggu, 20 April 2025

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Babinsa Koramil 1708-02/Biak Utara Mengajar Anak-Anak Sekolah Minggu di Gereja Damai Nermu

2 min read

TOP-NEWS.id, BIAK UTARABabinsa Koramil 1708-02/Biak Utara Serda Alfret turut membantu pihak Gereja Damai Nermu mengajar pelajaran keagamaan kepada anak-anak Sekolah Minggu. kegiatan itu berlangsung di Gedung Balai Sekolah Minggu Kampung Mambesak, Distrik Biak Utara, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Minggu (9/7/2023).

Sekolah Minggu merupakan kegiatan bersekolah yang diadakan pada hari Minggu sebelum pelaksanaan ibadah di gereja, biasanya kegiatan Sekolah Minggu diadakan didalam gereja atau di gedung tertentu.

Serda Alfret, Babinsa Koramil 1708-02/Biak Utara sedang mengajar anak-anak  Sekolah Minggu Gereja Damai Nermu. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Pada kesempatan tersebut, Serda Alfred mengatakan, Ibadah Sekolah Minggu merupakan kegiatan khusus untuk anak-anak usia sekolah.

“Disini kami mengajarkan cerita keagamaan untuk lebih memahami dan mengenal agama sejak usia dini,” kata Serda Alfret.

Menurutnya, pendidikan keagamaan ini penting kita ajarkan kepada anak-anak usia dini agar mereka juga mempunyai nilai-nilai spiritual dan toleransi kepada sesamanya.

Dia menjelaskan, mengajarkan nilai-nilai agama bagi anak sejak dini diharapkan akan dapat membentengi mereka dalam menghadapi perkembangan zaman.

Serda Alfret mengajar anak-anak Sekolah Minggu Gereja Damai Nermu di Kampung Mambesak. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

“Karena perkembangan zaman tidak bisa kita hindari, namun perlu mental spritual yang religius sebagai landasan berpikir dan bertindak agar tidak tergilas oleh perkembangan itu sendiri,” jelasnya.

Di samping itu, kata Serda Alfret, sebagai aparat teritorial dituntut untuk menjadi serba bisa di masyarakat, dan sebagai pribadi yang bisa menjadi yang bisa menjadi panutan.

“Dan seorang prajurit menunjukkan hal itu agar bisa memberikan kontribusinya dalam upaya mencerdaskan bangsa dan memperkaya ilmu pengetahuan generasi muda,” pungkas Serda Alfret.

Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN
Editor: Lia

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.