fbpx
Sabtu, 16 November 2024

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Babinsa Hadiri Rapat Musyawarah Evaluasi Kinerja Aparat Kampung di Wilayah Binaan

2 min read

TOP-NEWS.id, NUMFORBabinsa Koramil 1708-05/Numfor Serka Petrus Ikanubun menghadiri acara rapat musyawarah Kepala Distrik Numfor Timur dengan aparat Kampung Kemanu. Acara tersebut diadakan di rumah Badan Musyawarah Kampung (Bamuskam), Kampung Kemanu, Distrik Numfor Timur, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Jumat (29/12/2023).

Kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian Babinsa untuk selalu menghadiri setiap kegiatan atau acara-acara penting lainnya di wilayah binaan agar hubungan kita dengan aparat serta masyarakat selalu terjalin dengan baik.

Babinsa Serka Petrus Ikanubun ikut rapat musyawarah Kepala Distrik Numfor dengan aparat Kampung Kemanu di rumah Bamuskam. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Pada kesempatan tersebut, Yewun, Kepala Distrik Numfor Timur menyampaikan penekanan dan peringatan kepada kepala desa dan aparat desa lainnya, yaitu tingkatkan kedisiplinan dalam berdinas atau tugas dan tanggung jawab sebagai apa didalam kampung dan pergunakan dana kampung dengan baik dan bijak sesuai dengan keperluan.

“Karena hal itu merupakan penekanan langsung dari Bupati Kabupaten Baik Numfor kepada tiap-tiap Kepala Distrik di Pulau Numfor,” ucap Yewun.

Kesempatan yang sama, Babinsa Serka Petrus Ikanubun, selaku Babinsa juga menambahkan bahwa berkaitan dengan menjelang Tahun Baru
1 Januari 2024, agar aparat dan masyarakat kampung dapat meningkatkan situasi aman dan kondusif serta ingatkan anak-anak muda untuk tidak mengonsumsi minuman beralkohol yang berdampak tidak baik dan terjadi hal-hal yang tidak kita diinginkan.

Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.