Babinsa Biak Timur Hadiri Ibadah Syukur HUT Ke-170 Pekabaran Injil di Tanah Papua
2 min read
TOP-NEWS.id, BIAK – Babinsa Posramil 1708-01/Biak Timur Kopka Apsalom Dimara menghadiri Ibadah syukur dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-170 Pekabaran Injil di Tanah Papua. Acara ini berlangsung di Jemaat GKI Eben Haezer Ibdi, Kampung Rim, Distrik Biak Timur, Kabupaten Biak Numfor, Provinsi Papua, Rabu (5/2/2025).
Ibadah syukur tersebut, dipimpin Pendeta (Pdt) Paulina Dimara, S.Th., dengan tema “Keselamatan Telah Berlangsung Bagi Suku-Suku Bangsa di Tanah Papua“.

Kegiatan ini diikuti oleh jemaat dari berbagai gereja, seperti Jemaat Eben Haezer Ibdi, Jemaat Karmel Bosnik, Jemaat Elim Owi, dan Jemaat Baithel Aryom Soryar. Semua peserta ibadah mengikuti acara dengan penuh hikmat, kasih dan kedamaian.
Dalam kesempatan tersebut, Kopka Apsalom Dimara menyampaikan bahwa Pekabaran Injil di Tanah Papua telah mencapai usia 170 tahun. Injil yang pertama kali diperkenalkan di Pulau Mansinam, Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat, terus berkembang hingga ke pelosok-pelosok Papua.

“Injil adalah kekuatan Allah, Injil adalah terang bagi kita semua. Oleh karena itu, kita juga harus menyampaikan Injil kepada sesama, tidak hanya dengan kata-kata, tetapi juga melalui perbuatan yang baik. Dengan begitu, orang lain akan mengenal Injil melalui hidup kita,“ ujar Kopka Apsalom Dimara.
Lebih lanjut, Babinsa juga mengapresiasi penyelenggaraan ibadah ini yang berjalan dengan baik. Ia berharap, agar setiap kegiatan ibadah yang diadakan di lingkungan jemaat dapat terus diikuti oleh banyak orang.
Kebersamaan dalam ibadah, menurutnya, sangat penting dalam membangun iman dan memperkuat persaudaraan antar jemaat. Selain menghadiri ibadah, Babinsa juga bertugas membantu pengamanan selama kegiatan berlangsung.

Babinsa berpesan kepada seluruh jemaat agar tetap menjaga ketertiban dan keamanan, terutama saat perjalanan pulang ke rumah masing-masing setelah ibadah selesai.
Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN