Anggota Koramil Biak Barat Melaksanakan Komunikasi Sosial di Wilayah Binaannya
1 min readTOP-NEWS.id, BIAK – Babinsa Koramil 1708-03/Biak Barat Kodim 1708, Serda Bernad melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan warga binaan di Desa Opuri, Distrik Biak Barat, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Selasa (26/3/2024).
Serda Bernad mengatakan, komunikasi merupakan silaturahmi saling menegur satu sama lain dan favorit bagi seorang Babinsa untuk melaksanakan komsos, karena disitulah kita bisa saling mengenal masyarakat di Desa Opuri.
Kegiatan komsos bagi Babinsa sebagai aparat teritorial merupakan kegiatan yang setiap saat dilakukan dengan tujuan untuk bersilaturahmi dengan warga binaannya untuk bersosialisasi, menggali informasi, mengetahui situasi dan kondisi tentang kamtibmas di wilayah binaan.
Dengan membantu membersihkan dan berkomunikasi ini dimulai dari membersihkan rumput yang sudah tinggi dengan menggunakan oarang/arit, dan dicabut dengan menggunakan tangan.
Dalam kesempatan ini Babinsa mengimbau kepada masyarakat warga binaan untuk menjaga kebersihan lingkungan, terpenting menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat demi terciptanya situasi yang aman serta kondusif.
Sementara itu, bapak Kalep Abidondifu mengucapkan terima kasih atas kepedulian bapak Babinsa yang sudah meluangkan waktu untuk berkomunikasi, dan mengimbau untuk menjaga kebersihan.
Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN