Andalan Swasembada Pangan Biak Numfor, Kodim 1708/BN Budidaya Puluhan Ribu Ikan Lele
2 min readTOP-NEWS.id, BIAK – Kodim 1708/BN terus berperan aktif mendukung program pemerintah dalam mencapai swasembada pangan. Dalam rangka mendukung upaya tersebut, Kodim 1708/BN memanfaatkan lahan kosong yang ada untuk melakukan budidaya ikan lele di Jalan Sriwijaya, Distrik Samofa, Kabupaten Biak Numfor, Papua.
Program budidaya ikan lele ini tidak hanya berfungsi sebagai salah satu langkah untuk mendukung swasembada pangan, tetapi juga sebagai upaya nyata dalam menyediakan sumber pangan yang bergizi.
Dandim 1708/BN Letkol Inf Marsen Sinaga, S.Hub.Int., M.Han mengungkapkan bahwa program ini juga bertujuan untuk mendukung program makan bergizi gratis bagi anak sekolah di Kabupaten Biak Numfor dan Supiori.
“Budidaya ikan lele ini akan menjadi salah satu sumber lauk bergizi yang dapat mendukung program makan bergizi gratis untuk anak-anak sekolah. Kami berharap, dengan langkah ini kami bisa membantu masyarakat agar lebih sehat dan dapat tumbuh dengan baik, serta mendukung pemenuhan gizi yang seimbang di wilayah kami,” ujar Dandim Marsen Sinaga.
Dandim juga menambahkan bahwa selain menyediakan ikan lele untuk program makan bergizi gratis di sekolah, budidaya ini juga akan membantu masyarakat setempat memperoleh ikan lele yang segar dan bergizi.
Dengan adanya budidaya ikan lele ini, diharapkan dapat menginspirasi masyarakat untuk memanfaatkan potensi lahan yang ada di sekitar mereka, sekaligus memberikan dampak positif dalam meningkatkan ketersediaan pangan sehat dan bergizi.
Kodim 1708/BN berkomitmen untuk terus mendukung program-program pemerintah yang dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan memperkuat ketahanan pangan di wilayah Biak Numfor.
Melalui langkah konkret ini, Kodim 1708/BN berharap dapat memberikan kontribusi yang berarti dalam upaya mencapai swasembada pangan dan meningkatkan gizi masyarakat di Kabupaten Biak Numfor.
Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN