Advokat Yan C Warinussy Apresiasi Kapolda Papua Barat dan Jajarannya Tindaklanjuti Kasus Dana Hibah Rp 6,1 Miliar
1 min readTOP-NEWS.id, MANOKWARI – Direktur Eksekutif Lembaga Penelitian, Pengkajian dan Pengembangan Bantuan Hukum (LP3BH) Manokwari, Papua Barat Advokat Yan Christian Waeinussy, SH memberi apresiasi kepada Kapolda Papua Barat Irjen Pol Daniel Silitonga dan jajarannya yang terus menindaklanjuti kasus dugaan tindak pidana korupsi dana hibah APBD Provinsi Papua Barat senilai Rp 6,1 miliar.
Dana tersebut diperuntukkan bagi Komunitas Anak Wondama Abdi Lingkungan (KAWAL) yang disalurkan Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Papua Barat Tahun Anggaran (TA) 2018 dan 2019.
“Kami berharap Kapolda Papua Barat melalui Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Dit Reksrimsus) dapat segera mengungkapkan soal dugaan kerugian negara dalam proyek tersebut, berikut siapa yang diduga dapat dipertanggungjawabkan sebagai saksi dan atau tersangka,” kata Yan dalam keterangan tertulis, Selasa (4/10/2022).
Menurutnya, LP3BH Manokwari akan senantiasa mengkawal proses penegakan hukum terhadap kasus dugaan tindak pidana korupsi dana hibah bagi KAWAL hingga ke pengadilan.
“Kami berharap dalam waktu dekat Polda Papua Barat dapat menetapkan siapa tersangka dalam kasus tersebut, dan menindaklanjuti kasusnya ke Kejaksaan Tinggi (Kejati) Papua Barat. Kami juga mempertanyakan nasib kasus dugaan tipikor peningkatan Jalan Keyen-Boldon, batas Kabupaten Sorong Selatan yang pernah dilakukan penyelidikan oleh Dit Reskrimsus Polda Papua Barat,” tutur Direktur Eksekutif LP3BH.
Ia mempertanyakan apakah kasus ini dihentikan langkah penyelidikannya, ataukah ditindaklanjuti secara hukum?
Editor: Frifod