Peringati Hari Pahlawan Ke-77, LMP Mada Banten Gelar Tabur Bunga di Makam Pahlawan Kota Tangerang
2 min readTOP-NEWS.id, KOTA TANGERANG – Laskar Merah Putih (LMP) Markas Daerah (Mada) Provinsi Banten memperingati Hari Pahlawan ke 77 dengan melakukan tabur bunga di Makam Pahlawan Kota Tangerang, Banten, sebelum tabur bunga terlebih dahulu mengheningkan cipta, Kamis (10/11/2022).
Ketua Mada LMP Provinsi Banten Rudi Ongky melalui Kadiv Hukum Alrizal SH mengatakan, kami LMP Mada Banten bersama-sama pada 10 November 2022 melakuan tabur untuk mengadakan bunga di Makam Pahlawan di Kota Tangerang.
“Kita berharap perjuangan para suha dan pejuang negara ini, kita akan terus tetap bisa melakukan upaya-upaya melanjutkan perjuangan mereka semua dan kami Laskar Merah Putih yang di Kota Tangerang ini, berharap semua kader- kader LMP bisa melanjutkan perjuangan ini,” ujar Kadiv Hukum LPM Alrizal.
“Semoga Allah juga memberikan apapun perjuangan mereka yang telah gugur di medan peperangan ini menjadikan motivasi bagi kita, supaya kita sama-sama mengisi kemerdekaan ini,” tandasnya.
Terpisah, Komandan Brigade LMP Mada Banten Markani yang didampingi Kamada Rudi Ongky, Kepala Staf, Komandan Provos, Kadiv Hukum, dan para srikandi mengatakan, hari ini kita melaksanakan upacara ziarah dalam rangka memperingati Hari Pahlawan.
“Tentu ini sebagai wujud dari penghormatan kita kepada para Pahlawan, dan untuk menumbuhkan semangat kepada kita semua dalam mewujudkan cita-cita para Pahlawan, serta kita juga selalu mendoakan untuk para Pahlawan semoga ditempatkan pada tempat yang diterbaik disisi Yang Maha kmKuasa,” katanya.
Dikatakanbya juga bahwa kita jangan lupakan sejarah para pahlawan, maka pengurus Markas Daerah Provinsi Banten hadir dalam acara tabur bunga di Makam Pahlawan di Kota Tangerang.
Lanjut Markani, kami mengimbau kepada jajaran LMP agar setiap tahun jangan sampai lupa kepada Pahlawan yang sudah memperjuangkan NKRI.
Markani menambahkan bahwa tujuan dari upacara ziarah Hari Pahlawan, adalah memberikan contoh kepada generasi muda untuk menumbuhkan semangat perjuangan.
“Selain untuk mengenang jasa para Pahlawan, sekaligus agar menumbuhkan semangat serta motivasi bagi generasi muda, seperti cintai Tanah Air, rela berkorban, pantang menyerah dalam mengatasi berbagai masalah guna mewujudkan tujuan dan harapan bersama, khususnya di Provinsi Banten,” ucapnya.
“Saya sangat berharap kepada generasi muda agar bersama-sama kita menjaga dan meningkatkan semangat para Pahlawan untuk membangun Provinsi Banten ini,” pungkasnya.
Reporter: Peterson Nainggolan
Editor: Frifod