Babinsa Bagikan Air Mineral untuk Jemaat GKI Bethesda Sunde saat Camping Paskah
2 min read
TOP-NEWS.id, BIAK TIMUR – Semangat kasih, damai, dan kebersamaan di momentum Paskah, Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota, Posramil 01 Biak Timur, Serda Renold Mnsen membagikan air mineral kepada jemaat GKI Bethesda Sunde yang sedang melaksanakan camping Paskah di Kampung Sunde, Distrik Biak Timur, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Sabtu (19/4/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa Serda Renold Mnsen menyerahkan langsung bantuan air mineral yang diterima oleh Ketua Panitia Camping Paskah Elia Wakum.
Bantuan ini sebagai wujud nyata kepedulian dan cinta kasih Babinsa terhadap warga binaannya, khususnya dalam merayakan momen Paskah yang penuh makna.

Suasana keakraban dan kebersamaan tampak jelas saat Babinsa bergabung bersama jemaat di lokasi camping. Selain membagikan air mineral, Babinsa juga menyempatkan diri berdialog santai dengan para peserta camping, memberikan motivasi serta pesan-pesan kamtibmas agar selama kegiatan berjalan aman dan lancar.
Menurut Serda Renold Mnsen, kehadirannya tidak hanya untuk memastikan keamanan dan kenyamanan warga, tetapi juga sebagai bentuk rasa peduli dan turut merasakan sukacita bersama jemaat.
“Saya berharap bantuan ini bisa memberikan manfaat, bukan hanya melegakan dahaga di tengah terik matahari, tapi juga menjadi simbol kebersamaan dan kasih sayang antar sesama. Semangat Paskah itu sendiri mengajarkan kita untuk saling peduli, saling menguatkan, dan berbagi kebaikan,” ucapnya.
Ia juga menambahkan, sebagai aparat teritorial, Babinsa selalu hadir dan terlibat dalam setiap kegiatan sosial maupun keagamaan di wilayah binaan.
“Kehadiran saya di tengah jemaat saat camping Paskah ini adalah panggilan hati. Selain mendampingi, saya ingin memastikan kegiatan berjalan aman, damai, dan penuh suka cita, sehingga masyarakat merasa terlindungi dan lebih dekat dengan TNI,” pungkas Serda Renold Mnsen.
Sementara itu, Ketua Panitia Camping Paskah Elia Wakum mengucapkan terima kasih atas kepedulian Babinsa yang selalu hadir dan mendukung setiap kegiatan masyarakat di Kampung Sunde.
“Kami sangat bersyukur dan berterimakasih atas perhatian Babinsa. Bantuan ini sangat berarti bagi kami, terlebih di momen penuh suka cita seperti Paskah. Semoga hubungan baik ini terus terjalin dan TNI semakin dekat dengan rakyat,” tutur dia.
Melalui kegiatan sederhana ini, Babinsa tidak hanya menunjukkan peran sebagai aparat pengamanan, namun juga sebagai sahabat dan bagian dari keluarga besar masyarakat Kampung Sunde.
Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN