Babinsa Biak Timur Bantu Warga Bangun Pondok Camping Paskah di Kampung Bakribo
2 min read
TOP-NEWS.id, ORIDEK – Menjelang perayaan Paskah, Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota, Posramil Biak Timur, Serka Umaraddin dan Pratu Yohanes Bordjab melaksanakan karya bakti bersama warga jemaat Paniel Opiaref membangun pondok camping di Kampung Bakribo, Distrik Oridek, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Selasa (8/4/2025).
Serka Umaraddin mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kebersamaan dan semangat gotong- royong bersama jemaat dalam rangka menyambut Paskah.

“Pondok ini akan digunakan untuk kegiatan camping Paskah dan pawai obor yang rutin dilaksanakan setiap tahun oleh anak-anak dan remaja gereja,” ujarnya.
Ia juga menambahkan, keterlibatan Babinsa dalam kegiatan seperti ini adalah bagian dari tugas pembinaan teritorial untuk terus hadir di tengah masyarakat dalam setiap momen penting, baik keagamaan maupun sosial.
“Kami selalu siap membantu warga, apalagi dalam kegiatan keagamaan seperti ini. Dengan adanya kebersamaan, suasana kampung jadi lebih hidup dan penuh semangat,” tambahnya.
Selain membangun pondok, warga dan Babinsa juga membersihkan area sekitar lokasi camping, termasuk menyiapkan tempat ibadah darurat dan dapur umum untuk kebutuhan para peserta.
Warga jemaat Paniel Opiaref menyampaikan terima kasih atas kehadiran Babinsa yang turut mendukung pembangunan pondok dan persiapan kegiatan Paskah.
“Babinsa bukan hanya bantu tenaga, tapi juga beri semangat bagi kami, terutama anak-anak dan remaja yang akan ikut camping,” ucap salah satu warga jemaat.
Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN