fbpx
Sabtu, 16 November 2024

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Tanamkan Cinta Tanah Air, Babinsa Berikan Wasbang kepada Siswa SMP

2 min read

TOP-NEWS.id, BIAK UTARA – Dalam upaya menanamkan nilai-nilai kebangsaan dan membentuk generasi penerus bangsa yang kuat, Serka Nomensen Boseren, anggota Babinsa Posramil 1708-02/Biak Utara-Warsa hadir berikan edukasi wawasan kebangsaan (wasbang) kepada siswa di SMPN 1 Wopes, Distrik Bondifuar, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Senin (28/10/2024).

Serka Nomensen Boseren memberikan materi wasbang kepada para murid dan menanamkan kecintaan terhadap Tanah Air sejak usia muda, serta mengajak para pelajar untuk hidup sehat dan saling menghormati.

Babinsa Serka Nomensesn Boseren berikan motivasi dan materi wasbang kepada siswa SMP. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Materi yang diberikan meliputi dasar-dasar wasbang di mana Serka Boseren menekankan pentingnya memahami peran generasi muda dalam menjaga persatuan dan kesatuan Indonesia.

Tidak hanya itu, Babinsa juga mengajarkan para siswa mengenai tata cara hidup sehat, seperti menjaga kebersihan diri dan lingkungan, serta pola hidup sehat agar tubuh tetap bugar dan bersemangat dalam belajar.

“Kalian adalah generasi penerus bangsa, maka dari itu penting bagi kalian untuk memiliki rasa cinta kepada Tanah Air. Jagalah kesehatan agar tetap bisa belajar dengan baik dan selalu hormat kepada sesama teman,” pesan Serka Nomensen Boseren.

Selain materi wasbang dan hidup sehat, Babinsa juga mengajak siswa untuk mengutamakan sikap saling hormat dan bekerjasama dengan baik antar teman.

Harapannya, nilai-nilai ini akan terus mereka bawa dalam kehidupan sehari-hari, baik di sekolah maupun di lingkungan masyarakat.

Usai kegiatan belajar mengajar, Derek Swom, S.Pd., selaku wali kelas di SMPN 1 Wopes, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kehadiran Babinsa yang telah berperan serta dalam mendidik dan membimbing siswanya.

“Saya sangat berterimakasih kepada Bapak Babinsa yang sudah meluangkan waktu untuk berbagi ilmu dan motivasi kepada siswa kami. Kegiatan ini sangat memotivasi anak-anak agar lebih semangat belajar dan menjaga kesehatan,” ujar Derek Swom.

“Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat bagi siswa. Kami berharap kegiatan seperti ini terus dilaksanakan untuk memajukan mutu pendidikan generasi muda di Distrik Bondifuar,” katanya.

Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.