Rakor Teknis Tim Koalisi dan Tim Kampanye Daerah Petrus Solossa-Mustakim Menuju Perbaikan Keerom
2 min readTOP-NEWS.id, KEEROM – Koalisi Perbaikan Keerom menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Teknis dihadiri oleh pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Keerom, Petrus Solossa dan Mustakim bersama seluruh tim koalisi partai pendukung di Hotel Grand Arso 2, Distrik Arso, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua, Selasa (17/9/2024).
Pertemuan tersebut, merupakan bagian dari langkah strategis untuk memperkuat soliditas tim kampanye dan koalisi dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Keerom 2024.
Agenda utama rapat melibatkan diskusi intensif mengenai strategi kampanye, pembagian tugas, dan sinkronisasi program kerja yang akan diusung dalam masa kampanye.
Paslon Petrus Solossa-Mustakim menegaskan komitmen mereka untuk mewujudkan visi “Terwujudnya Keerom sebagai Rumah Bersama Yang Aman, Sejahtera, Mandiri, Berdaya Saing, dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas 2045.”
Dalam kesempatan ini, calon Bupati (Cabup) Keerom Petrus Solossa menyampaikan pesan khusus kepada seluruh masyarakat Keerom, terutama kepada pendukung paslon PSM.
Cabup Petrus Solossa menegaskan, pentingnya menjaga keamanan dan perdamaian di wilayah Keerom selama masa kampanye dan pemilu.
Selain itu, Cabup Petrus Solossa mengajak seluruh pendukung untuk tetap mengedepankan sikap saling menghargai, tidak saling menjatuhkan, dan menghindari tindakan-tindakan yang dapat memicu perpecahan di antara sesama.
Dikatakaannya, pemilihan bukanlah ajang untuk merusak hubungan antar saudara, melainkan momen untuk membangun kebersamaan demi masa depan yang lebih baik bagi seluruh masyarakat Keerom.
“Mari kita wujudkan pemilu yang aman, damai, dan penuh rasa persaudaraan. Saya yakin, melalui kerja sama dan komitmen kita semua, Keerom bisa menjadi tempat yang lebih baik, di mana semua orang bisa hidup dengan sejahtera dan aman,” ujar Petrus Solossa dalam keterangan kepada TOP-NEWS.id, Selasa (17/9/2024).
Acara dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat dan relawan dari berbagai latar belakang dengan semangat dan optimisme tinggi.
Peserta rapat menunjukkan kebulatan tekad mereka untuk membawa perubahan signifikan di Kabupaten Keerom. Dukungan penuh dari partai koalisi yang terdiri dari Partai NasDem, Demokrat, PSI, dan Gerindra menambah keyakinan bahwa pasangan PMS mampu membawa perbaikan nyata bagi masyarakat Keerom. (eff)
Editor: Frifod