fbpx
Minggu, 17 November 2024

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Wujudkan Manunggal TNI-Rakyat, Babinsa Bantu Bangun Rumah Warga

2 min read

TOP-NEWS.id, BIAK BARAT – Dalam rangka mempererat hubungan dan menjalin kebersamaan dengan masyarakat sekaligus sebagai wujud manunggal TNI- Rakyat, Babinsa Koramil 1708-03/Biak Barat, Kopda Michael Samosir, melaksanakan karya bakti dengan membantu pembangunan rumah milik Bapak Lukas Mirino di Kampung Ransbari, Distrik Biak Barat, Kabupaten Biak Numfor, Jumat (6/9/2024).

Kegiatan karya bakti ini merupakan bagian dari upaya Babinsa untuk terus menjalin kedekatan dengan warga di wilayah binaan.

“Selain itu, kegiatan ini juga menjadi ajang untuk mempererat silaturahmi, yang diharapkan dapat menciptakan keharmonisan dan keakraban antara Babinsa dan warga binaan,“ ujar Kopda Michael Samosir.

Jaga hubungan harmonis dengan warga, Babinsa tidak segan-segan terjun langsung ke lapangan membantu warga membangun rumah. (Foto : Penerangan Kodim 1708/BN)

Menurutnya, kerja bakti tersebut bertujuan untuk meringankan beban masyarakat sekaligus membangun keakraban dan kekeluargaan. Sehingga diharapkan keberadaan Babinsa di tengah-tengah masyarakat dapat diterima dan berdampak positif.

“Sebagai TNI harus menjaga hubungan keharmonisan dan kebersamaan dengan masyarakat, serta bisa memberikan rasa aman dan nyaman di wilayah desa binaannya,” pungkasnya.

Bapak Lukas Mirino, selaku pemilik rumah yang mendapat bantuan, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Babinsa.

(Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Ia mengapresiasi bantuan yang diberikan, yang sangat membantu proses pembangunan rumahnya.

“Terima kasih kepada Bapak Babinsa yang telah meluangkan waktu dan tenaga untuk membantu pembangunan rumah kami. Berkat bantuan ini, pekerjaan dapat selesai lebih cepat,“ ujar bapak Lukas.

Editor : Frifod
Sumber : Penerangan Kodim 1708/BN

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.