fbpx
Sabtu, 16 November 2024

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Demi Kenyamanan Belajar dan Bermain, Babinsa Bantu Guru Bersihkan Halaman PAUD

2 min read

TOP-NEWS.id, BIAK UTARA – Dalam upaya menciptakan sinergitas antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 1708-02/Biak Utara Praka Arman Rouw melaksanakan kegiatan karya bakti membersihkan Sekolah PAUD Kabe Samparisna di Kampung Mambesak, Distrik Biak Utara, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Kamis (30/5/2024).

Kegiatan kerja bakti maupun komunikasi sosial (komsos) merupakan bagian rutin dari tugas para Babinsa. Tujuannya adalah untuk menjalin hubungan yang harmonis dengan masyarakat sekaligus membantu mengatasi berbagai kesulitan yang dihadapi oleh warga binaan.

Babinsa Praka Arman Rouw karya bakti bersihkan halaman Sekolah PAUD Kabe Mambesak. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

“Dengan membantu kesulitan warga seperti saat ini, kita menunjukkan kepedulian Babinsa kepada warga binaan,” ujarnya.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk meringankan beban masyarakat sekaligus membangun keakraban dan rasa kekeluargaan.

“Keberadaan Babinsa di tengah-tengah masyarakat diharapkan dapat diterima dan memberikan dampak positif,“ tambahnya.

Lebih lanjut, Praka Arman menegaskan bahwa Babinsa memiliki tanggung jawab untuk menjaga hubungan yang harmonis dan kebersamaan dengan masyarakat.

“Babinsa harus bisa memberikan rasa aman dan nyaman di wilayah desa binaannya,“ katanya lagi.

Praka Arman berharap, kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara berkelanjutan, dengan begitu kita bisa terus membangun hubungan yang lebih erat dan harmonis dengan masyarakat.

Sementara itu, Kepala Sekolah PAUD Kabe Samparisna Nita Kafiar mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan Babinsa yang peduli akan kebersihan sekolah, sehingga sekolah sekarang terlihat lebih rapi dan bersih.

Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.