fbpx
Sabtu, 19 April 2025

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Peduli Sarana Ibadah, Babinsa Bantu Warga Pecahkan Batu Gunung untuk Pembangunan Rumah Ibadah

2 min read

TOP-NEWS.id, WARSA – Guna menunjang pembangunan pondasi rumah ibadah Jemaat GKI Viadolorosa Mara, Babinsa Posramil 1708-02/BU-Warsa Serda Jhon Rumere bersama warga jemaat gotong- royong pecahkan batu gunung untuk pengerjaan pengecoran tiang dan pondasi rumah ibadah di Kampung Wasori, Distrik Yawosi, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Rabu (27/3/2024).

Serda Rumere mengatakan, rumah ibadah merupakan sarana untuk beribadah dalam mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, sehingga hal tersebut sangat efektif untuk mengajak dan menggugah kesadaran warga untuk mendukung setiap proses dan tahap pembangunan rumah ibadah.

Babinsa Serda Jhon Rumere membantu warga Kampung Wasori pecahkan batu gunung untuk pengerjaan pondasi dan tiang rumah ibadah. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

“Apapun yang menjadi program kerja warga jemaat, kami selaku Babinsa akan selalu berupaya mendukung dan membantu, sehingga dengan koordinasi yang selama ini telau dibangun bersama kiranya ke depan nanti dapat berjalan baik dan dapat menunjang program kerja yang ada di kampung,” ujar Babinsa Serda Jhon Rumere.

“Dan bagi warga juga saya sampaikan terima kasih atas peran aktifnya dan kekompakannya, sehingga bisa menyelesaikan tahap demi tahap. Semoga ke depan muda-mudahan lancar sampai dengan tahap akhir,” kata Babinsa.

Sementara itu, Ketua Jemaat GKI Viadolorosa Mara Pdt Richard Papilaya, S.Si-Teol bersama warga jemaat menyampaikan banyak terima kasih kepada Babinsa. Semoga Tuhan yang mempunyai berkat akan selalu memberkati Babinsa.

Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.