fbpx
Sabtu, 16 November 2024

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Yan Warinussy Desak Kapolres Jayapura Tangkap Pelaku Penyerangan Jurnalis CNN saat Liput Kedatangan Jenazah Lukas Enembe

2 min read

TOP-NEWS.id, MANOKWARI – Direktur Eksekutif Lembaga Penelitian, Pengkajian dan Pengembangan Bantuan Hukum (LP3BH) Manokwari Advokat Yan Christian Warinussy, S.H mengecam atas tindakan “penyerangan” terhadap jurnalis CNN Indonesia Arie Bagus Poernomo pada Kamis (28/12/2023) di Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, saat menjalanlan tugas meliput berita terkait kedatangan jenazah Lukas Enembe.

“Saya mengecam tindakan “penyerangan” terhadap salah seorang jurnalis CNN Arie Bagus Poernomo hari ini (Kamis, 28/12) di Sentani, Kabupaten Jayapura,” kata Direktur Ekselutif LP3BH Manokwari dalam keteranganya diterima TOP-NEWS.id, Kamis (20/12/2023) malam.

Advokat Yan Christian Warinussy, S.H, Direktur Eksekutif LP3BH Manokwari

Menurutnya, aksi “serangan” terhadap media CNN tersebut terjadi saat jurnalis Poernomo menjalankan tugas persnya yang dilindungi hukum (UU No. 40 Tahun 1999 tentang Pers).

“Yaitu dalam meliputi peristiwa penjemputan dan pengusungan jenazah almarhum mantan Gubernur Papua Lukas Enembe dari bandar udara Sentani ke STAKIN sebagai tempat persemayaman pertama sebelum dibawa untuk dikebumikan di kediaman pribadi almarhum di Koya Tengah, Kota Jayapura, Kamis (28/12),” ucap Yan.

Diberitakan bahwa jurnalis CNN tersebut mengalami penganiayaan dan alat kerjanya berupa handphone hendak dirampas oleh sekelompok orang tak dikenal. Namun karena rekan jurnalis Poernomo berupaya melindungi alat kerja tersebut, sehingga pelaku serangan terhadap dirinya kemudian melakukan tindakan penganiayaan dan kekerasan atas dirinya hingga mengalami luka dan cidera serius hingga sempat dirawat.

Untuk itu, LP3BH Manokwari mendesak Kapolres Jayapura untuk mengambil langkah hukum guna mengungkap kasus yang dialami jurnalis CNN Indonesia Arie Bagus Poernomo.

“Kami meminta Kapolres Jayapura dengan dukungan supervisi dari Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fachiri agar segera menangkap para pelaku tindakan kekerasan dan penganiayaan “penyerangan” terhadap pekerjaan jurnalis dan awak media yang dilindungi hukum,” pinta Advokat Yan dengan tegas.

“Sebagai salah satu mantan jurnalis saya perlu menegaskan bahwa para jurnalis sejatinya bukan merupakan bagian dari sebuah konflik, tetapi mereka merupakan pionir penting dari sebuah proses mendidik publik di negara ini, termasuk di Tanah Papua untuk menempuh langkah damai dan persuasif guna mengakhiri setiap konflik,” tandasnya.

“Sehingga, perbuatan oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab atas diri Jurnalis Arie Bagus Poernomo dari CNN Indonesia mesti diselesaikan secara hukum, demi memastikan tidak terulangnya lagi kasus semacam ini di masa depan,” pungkas Yan, pemerhati Tanah Papua.

Editor: Frifod

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.