Babinsa Supiori Selatan Berikan Pelajaran Wasbang kepada Murid Kelas VI SDN Maryaidori
2 min readTOP-NEWS.id, SUPIORI SELATAN – Babinsa Koramil 1708-04/Supiori Selatan Sertu Semmy Uhing memberikan materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) dan Cinta Tanah Air kepada murid-murid Kelas VI SD Negeri (SDN) Maryaidori, Desa Maryaidori, Distrik Supiori Selatan, Kabupaten Supiori, Papua, Jumat (6/10/2023).
Babinsa menyampaikan kepada murid bahwa pentingnya meningkatkan Wasbang bagi generasi muda dengan menanamkan jiwa bela negara, rasa cinta Tanah Air, menjaga persatuan dan kesatuan, dan saling menghormati antara yang satu dengan yang lain serta semangat nasionalisme.
“Sebab, masa depan bangsa ini ada dipundak adik-adik sekalian, sehingga harapan kami buat adik-adik agar selalu giat belajar dan mempunyai cita-cita menjadi orang yang sukses ke depannya nanti,” kata Babinsa Sertu Semmy Uhing.
Dengan kegiatan ini Babinsa juga mengajak dan memberikan motivasi bagi murid SD kelas VI agar memahami pelajaran atau ilmu yang guru berikan, karena ilmu atau didikan guru sangat baik.
“Dan apabila dalam kegiatan belajar- mengejar ada yang belum dimengerti adik- adik harus selalu tampil berani dan percaya diri untuk bertanya kepada guru,” pinta Babinsa.
Dalam kegiatan ini, Kepala Sekolah SDN Maryaidori Yosias Obinaro, S.Pd berterimakasih kepada Babinsa yang sudah menyampaikan wasbang serta motivasi kepada murid-murid di sekolahnya.
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN
Editor: Frifod