fbpx
Sabtu, 16 November 2024

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Personel Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota Bersihkan Lahan Lokasi Pembangunan Posramil Yendidori

1 min read

TOP-NEWS.id, BIAKPersonel Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota dibantu sejumlah warga melaksanakan kegiatan gotong-goyong dalam rangka pembersihan lahan di lokasi pembangunan Posramil di Kampung Yendidori, Distrik Yendidori, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Selasa (5/9/2023).

Dalam pelaksanaan gotong-royong tersebut, sasaran pelaksanaan pembersihan terfokus pada pepohonan dan rumput-rumput liar dengan menggunakan alat parang.

Dengan bergotong-royong, personel Koramil 1708-01/Biak Kota dengan semangat membersihkan lahan yang dipenuhi rumput dan pohon-pohon kecil untuk membangun Kantor Posramil Yendidori. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Serma Hanok Bonsapia selaku Babinsa setempat menyampaikan bahwa keberadaan Posramil tersebut sangat dinanti-nantikan oleh masyarakat setempat, karena kehadiran TNI di tengah-tengah masyarakat sangat dibutuhkan, khususnya dalam memantau wilayah dan membantu aparat pemerintah kampung.

Serma Hanok Bonsapia menjelaskan bahwa lokasi tanah seluas 50×50 m² (meter per segi) tersebut, adalah hibah dari masyarakat Kampung Yendidori guna pembangunan Posramil.

Serma Hanok Bonsapia menuturkan rencana pembagunan pembangunan Posrsmil ini bertujuan untuk mendekatkan diri, menambah kesejahteraan masyarakat.

“Selain itu, juga untuk mengatasi kesulitan rakyat yang ada di wilayah Distrik Yendidori,” terang Serma Hanok Bonsapia.

Untuk itu, Serma Hanok Bonsapia berharap nantinya dengan adanya Posramil ini dapat memberikan dampak positif bagi keamanan, dan kenyamanan masyarakat.

Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN
Editor: Frifod

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.