fbpx
Minggu, 17 November 2024

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Fase Kepulangan Jemaah Haji, Hingga 15 Juli 2023, 77.657 Orang Telah Tiba di Tanah Air

1 min read

TOP-NEWS.id, JAKARTA – Koordinator Media Center Haji (MCH) PPIH Pusat Dodo Murtado menyampaikan, hingga 15 Juli 2023 pukul 24.00 WIB, jemaah gelombang I yang telah tiba di Tanah Air sebanyak 77.657 orang, tergabung dalam 202 kelompok terbang (kloter).

“Hari ini, (Minggu) 16 Juli 2023 jemaah gelombang I yang diberangkatkan ke Tanah Air dari Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah berjumlah 7.628 jemaah atau 20 kloter,” katanya dalam keterangan persnya, di Jakarta, Minggu (16/7/2023).

Sementara jumlah jemaah Gelombang II yang diberangkatkan dari Makkah ke Madinah, dikatakan Dodo, berjumlah 7.979 orang tergabung dalam 21 kloter.

“Rencana keberangkatan Jemaah dan petugas dari Tanah Suci ke Tanah Air, 17 Juli 2023 berjumlah 6.232 orang atau 16 kloter” ujar Dodo.

Dikutip dari laman Kementerian Agama, 16 kloter tersebut dengan rincian ssebagai berikut :

1) Debarkasi Solo (SOC) 38sebanyak 384 orang
2) Debarkasi Balikpapan (BPN) 8 sebanyak 299 orang
3) Debarkasi Solo (SOC) 39 sebanyak 389 orang
4) Debarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG) 37 sebanyak 393 orang
5) Debarkasi Jakarta Bekasi (JKS) 34 sebanyak 374 orang
6) Debarkasi Solo (SOC) 40 sebanyak 360 orang
7) Debarkasi Palembang (PLM) 10 sebanyak 360 orang
8) Debarkasi Makassar (UPG) 18 sebanyak 393 orang
9) Debarkasi Padang (PDG) 2 sebanyak 393 orang
10) Debarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG) 38 sebanyak 393 orang
11) Debarkasi Solo (SOC) 41 sebanyak 360 orang
12) Debarkasi Jakarta Bekasi (JKS) 38 sebanyak 400 orang
13) Debarkasi Jakarta Bekasi (JKS) 36 sebanyak 480 orang
14) Debarkasi Surabaya (SUB) 34 sebanyak 450 orang
15) Debarkasi Medan (KNO) 14 sebanyak 360 orang
16) Debarkasi Surabaya (SUB) 35 sebanyak 450 orang.

“Jemaah yang wafat hingga tanggal 15 Juli 2023 pukul 24.00 Wib sebanyak 637 orang,” sambung Dodo.

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.