fbpx
Sabtu, 19 April 2025

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

66 Tahun GKI di Tanah Papua Oleh Yan Christian Warinussy

2 min read

GEREJA Kristen Injili (GKI) di Tanah Papua, adalah sebuah gereja Kristen yang mula-mula menjadi organisasi moderen pertama Orang Asli Papua (OAP).

Sebagai salah satu Penatua dan Koordinator Urusan Pelayanan Pembinaan Jemaat (P2J) di GKI Sion Sanggeng, Manokwari Yan Christian Warinussy berpandangan bahwa kehadiran GKI di Tanah Papua yang hari ini (Rabu, 26/10/2022),  genap berusia 66 tahun (26 Oktober 1956 – 26 Oktober 2022 ditantang untuk tampil sebagai gereja injili satu-satunya yang mampu memberikan perlindungan bagi berjalannya tugas pelayanan jemaat di bumi Cenderawasih.

Sekaligus GKI di Tanah Papua ditantang pula untuk ikut menyuarakan dan memperbincangkan soal dugaan pelanggaran hak asasi manusia (HAM), kekerasan bersenjata serta konflik sosial politik yang terus menerus melahirkan korban di pihak rakyat sipil, aparat pemerintah, anggota TNI-POLRI serta masyarakat adat Papua.

“Ini sesungguhnya sejalan dengan perkembangan pasca pemberitaan Injil Kristus pada 5 Februari 1855 di Pulau Mansinam oleh Carl Willem Ottouw dan Johan Gottlob Geissler. Kemudian diperdengarkan dan diperkatakan dan atau disebarkan melalui para hamba Kristus Yesus sejak dari Mansinam hingga ke seluruh pelosok Tanah Papua,” kata Yan dalam keterangan tertulis, Rabu (26/10/2022).

Selanjutnya, kata Yan, setelah 110 tahun pelajaran Injil dan pertumbuhan iman dilkukan dan dikerjakan oleh para pendeta asal Eropah (Belanda dan Jerman), maka pada tanggal 26 Oktober 1956, bertempat di Gereja Harapan Abepura dikukuhkan berdirinya Gereja Kristen Injili (GKI) di Tanah Papua.

Meskipun situasi saat itu jumlah ketersediaan pendeta dan guru masih sangat terbatas di Tanah Papua. Akan tetapi, karena dorongan untuk memiliki gereja sendiri yang mandiri, maka para pencetus ide bersepakat bahwa GKI di Tanah Papua harus berdiri di Nederland Nieuw Guinea (kini Tanah Papua).

Hal itu tercermin dari motto GKI di Tanah Papua yang terdapat di dalam Surat Rasul Paulus kepada Jemaat di Efesus 2 : 20.

Gereja Kristen Injili di Irian Barat mengaku bahwa ialah persekutuan segala jemaat Kristen yang menurut panggilan Tuhan dibangunkan diatas alas segala Rasul dan Nabi-nabi dan yang batu penjurunya ialah Jesus Kristus sendiri.

Langkah GKI di Tanah Papua dewasa ini sungguh berada pada tantangan untuk mendorong penyelesaian damai terhadap segenap konflik sosial politik di Tanah Papua, baik di Provinsi Papua maupun di Provinsi Papua Barat.

“Selamat HUT GKI Ke-66 di Tanah Papua”

Editor: Frifod

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.